Software jBatik: Mendesain Batik dari PC dan HP

Batik adalah salah satu warisan budaya Indonesia. Badan PBB UNESCO sendiri sudah mengukuhkannya pada 2 Oktober 2009 lalu. Pakaian batik pun saat ini telah tampil dalam modern membuat para genarasi muda tidak pernah malu untuk memakainya. Bahkan kini metode mendesain batik juga bisa menggunakan sebuah software.

Para pemuda kratif yang menciptakan software itu adalah Pixel People Project (3P), terdiri dari Nancy Margried, Yun Hariadi dan Muhammad Lukman. Mereka menamakan piranti lunak tersebut jBatik, singkatan dari Java Batik yang dibuat pada awal 2007.

Aplikasi yang dikembangkan dengan sistem Open Source System (OSS) dan saat merancangnya memakai Java Package 3D dan 2D. Cara pembuatan motif batik dengan menggunakan software khusus ini disebut dengan metode batik fractal.

Berdasarkan website resmi 3P, Kusmayanto Kadiman yang saat itu menjabat sebagai Menteri Riset dan Teknologi meminta 3P untuk membuat desain batik fractal buatan untuk koleksi pribadinya. Ia menggunakan batik tersebut di salah satu kesempatan pada November 2007 dan mengatakan pada semua orang yang hadir bahwa ia menggunakan batik fractal. Itulah pertama kalinya batik fractal diperkenalkan di depan publik dan media massa.

Nancy juga menyatakan bahwa pembuat jBatik harus mengerti seni, sains dan teknologi karena metode yang dipakai tidak seperti software desain grafis pada umumnya yang menggunakan titik, garis atau kurva. Di jBatik, masukannya berupa rumus matematika fractal dengan bahasa L System.

Dengan rumus persamaan y= f (x), titik garis dan kurva diterjemahkan menjadi variabel rumus. Selanjutnya hubungan antarmasukan tersebut akan diterjemahkan oleh L System menjadi suatu gambar tertentu.

Rumus ini menghasilkan gambar motif batik yang berbeda dari motif asli. Setelah mendapatkan motif yang diharapkan, motif lalu diberikan kepada pembatik tradisional untuk dicanting di atas kain. Proses pembatikkan dan pewarnaannya pun masih menggunakan cara tradisional.

"Harga batik fraktal sekitar dari Rp. 500.000 sampai Rp. 2.000.000 per potong, tergantung dari desain dan bahannya," ucap Nancy.

Hasilnya pun membanggakan. Software ini memenangkan penghargaan di ajang Indonesia ICT Award 2008 ketagori E-Tourism and E-Culture. Tidak sampai di situ, pada Juni 2008, 3P mendaftarkan kresi mereka tersebut pada Direktorat Jendral Hak Kekayaan Intelektual Departemen Hukum dan HAM dan mendapatkan hak paten atas software jBatik.

Karena memakai OSS, aplikasi ini bisa diunduh secara gratis di www.pxlpplproject.com. Selain digunakan pada PC, ternyata industri mobile yang sedang marak belakangan ini pun ikut dilirik oleh 3P. Mulai 2010 ini, jBatik juga bisa pada ponsel yang mendukung teknologi Java.

“Dengan membayar Rp20.000 per download, jBatik mobile memakan memori 800kb," jelas Nancy.

sumber: http://www.teknopreneur.com/content/software-jbatik-mendesain-batik-dari-pc-dan-hp


Read Users' Comments (0)

0 Response to "Software jBatik: Mendesain Batik dari PC dan HP"

Posting Komentar